Kemampuan bayar keluarga untuk mendapatkan pertolongan persalinan di Indonesia (Analisis Data Susenas Kor 2001)

  • I. MANUEKE Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada Yogyakarta
  • A. G. MUKTI Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada Yogyakarta
  • O. EMILIA Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada Yogyakarta

Abstract

Tujuan: Untuk mengetahui hubungan kemampuan membayar keluarga dengan penggunaan pelayanan kesehatan terutama penggunaan pelayanan persalinan di Indonesia. Bahan dan cara kerja: Penelitian ini merupakan riset observasional dengan rancangan potong lintang menggunakan data kor Susenas 2001. Sampel yang digunakan adalah seluruh rumah tangga yang memiliki anak usia ≤ 1 tahun yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Analisis data menggunakan uji kai kuadrat dan uji regresi logistik dengan tingkat kemaknaan p < 0,05. Hasil: Kemampuan membayar keluarga memiliki hubungan yang bermakna dengan pemilihan tenaga penolong persalinan (p < 0,001; OR = 1,5; CI 95% = 1,405 - 1,668). Kesimpulan: Kemampuan membayar keluarga berhubungan dengan pemilihan penolong persalinan. Kemampuan membayar rendah memiliki risiko lebih tinggi untuk memilih penolong persalinan non tenaga kesehatan. [Maj Obstet Ginekol Indones 2008; 32-1: 26-32] Kata kunci: penolong persalinan, kemampuan membayar

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

I. MANUEKE, Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada Yogyakarta
Centre for Reproductive Health/ Bagian Obstetri Ginekologi
A. G. MUKTI, Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada Yogyakarta
Centre for Reproductive Health/ Bagian Obstetri Ginekologi
O. EMILIA, Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada Yogyakarta
Centre for Reproductive Health/ Bagian Obstetri Ginekologi
Published
2016-10-14